Cara Top Up Go Pay Pakai Jenius

Cara Isi GoPay Pakai Jenius

Sejak punya akun Jenius, saya jadi suka nyoba-nyobain fiturnya. Saya sudah nyoba nabung di Flexi Saver yang fungsinya kurang lebih sama dengan dana darurat yang bisa ditarik kapan pun, tapi bunganya setara deposito. Berhubung nabungnya belum sebulan, jadi belum bisa kasih testimoni untuk hasil dari bunga yang dijanjikan itu dapatnya seberapa.

TAPI ...

Dari hasil nyoba-nyoba dan berkelana dari satu tulisan ke tulisan lainnya, saya menemukan kegunaan lain dari Jenius yang menyenangkan. Ternyata, bisa top up Go-Pay pakai Jenius lho. Sebetulnya sama aja sih dengan fungsinya kalau kita pakai m-Banking, cuma ya kalau punya saldonya di Jenius ya ngisinya pakai Jenius dong *halah mbulet Wind. 

Jadi, begini caranya:

Cara Top Up Go-Pay Pakai Jenius

Cara Isi GoPay Pakai Jenius

1. Klik bar sebelah kiri, pilih fitur 'Send It'
2. Klik 'Tambah Penerima' di layar bagian bawah
3. Masukkan kode bank di kolom 'Rekening'
4. Untuk top up Go-Pay dari Jenius, ada dua bank yang bisa dipilih

CIMB Niaga (kode: 2849 + nomor handphone yang digunakan sebagai akun Gojek)
Bank Permata (kode: 898 + nomor handphone  yang digunakan sebagai akun Gojek)

5. Klik 'Periksa', kalau sudah benar akan muncul 'GOPAY (nama akun Gojekmu)'
6. Masukkan nominal isi saldo Go-Pay, klik 'lanjut'
7. Taraaaa! Saldo Go-Pay pun bertambah otomatis~

Sama seperti salah satu fitur m-Banking BCA, kalau sudah pernah melakukan transaksi dengan akun tertentu, kita bisa menyimpan nomornya jadi nggak perlu susah-susah input ulang.

Sekian postingan pendek yang ditulis sambil ngemil Malkist cokelat ini. Semoga bermanfaat bagi khalayak ramai masyarakat penjunjung tinggi paham cashless masa kini.

Komentar

  1. Jenius ini makin keren aja ya. Aku pun pakai rekening ini.

    BalasHapus
  2. wah ternyata mudah sekali ya isi saldo gopay lewat jenius hanya dengan sekali klik langsung masuk saldonya. btw saya juga pakai jenius lohh. haa

    BalasHapus

Posting Komentar

Thankyou for your feedback!

Postingan Populer